Universitas Palangka Raya - Program Studi Magister Pendidikan Bahasa Inggris Pascasarjana mengadakan kegiatan evaluasi dan tindak lanjut terkait penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Kegiatan ini dilakukan diruang percontohan Pascasarjana pada Senin, 14 Februari 2022.
Kegiatan evaluasi dan tindak lanjut penelitian dan pengabdian kepada masyarakat ini diadakan menyusul kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang mana melibatkan dosen dan mahasiswa dalam pengabdiannya. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini berintregasi dalam pembelajaran, karena kegiatan-kegiatan dari PKM harus dilakukan secara terintegrasi dan komprehensif sehingga kegiatan penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) tidak dilakukan parsial saja, melainkan terintegrasi dalam pembelajaran.
Kegiatan penelitian dan Pengabdian kepada masyarakat harus berbasis capaian pembelajaran sehingga pencapaian VMTS akan lebih focus, terarah, dan optimal sesuai kemampuan sumber daya dan dana. Kegiatan evaluasi dan tindak lanjut ini merupakan acuan untuk dosen dan mahasiswa dalam melaksanakan kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
Bentuk integrasi dapat dilakukan dalam bentuk penambahan materi perkuliahan yang tercantum dalam Rencana Pembelajaran Semester (RPS), sebagai bagian dari modul praktikum, sebagai topik dalam team based project yang disampaikan sebagai evaluasi mata kuliah dll yang terkait dengan proses, isi, pengelolaan dan penilaian pembelajaran.